Saat ini, kami telah memantapkan diri sebagai perusahaan perdagangan obat herbal, skincare, susu kambing etawa terpercaya yang fokus pada penyediaan produk-produk berbasis bahan alami berkualitas tinggi, layanan digital printing dan portal berita digital.
PT Mutiara Berlian Internasional berawal dari semangat untuk melestarikan tradisi kesehatan Indonesia.
Lebih dari satu dekade melayani dengan kualitas terbaik
Produk awal lahir dari hasil penelitian bersama Universitas Brawijaya Malang
Kami memulai perjalanan dengan produk pertama Agarillus Herbal Drink (HD) yang diformulasikan dari ramuan herbal Jamur Dewa (Agaricus blazei Murill). Produk ini lahir dari hasil penelitian yang memperkuat fondasi ilmiah dan kualitas produk kami sejak awal.
Menyediakan berbagai layanan unggulan untuk kebutuhan kesehatan dan kesejahteraan Anda
Kata sambutan dari jajaran direksi Mutiara Berlian Group
Founder & Direktur Utama Mutiara Berlian Group
Sebagai Direktur PT. Mutiara Berlian Internasional, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah menjadi bagian dari perjalanan perusahaan ini. Dengan komitmen yang kuat dan kerja keras bersama, kami telah berhasil mengukir prestasi yang gemilang. Kepercayaan dari para pelanggan, mitra bisnis, dan stakeholder lainnya merupakan modal utama yang menggerakkan roda bisnis kami. Kami akan terus menjaga dan meningkatkan standar manajemen yang disiplin dan profesional untuk memberikan pelayanan terbaik serta menghasilkan produk berkualitas. Bersama-sama, mari kita terus berinovasi, berkembang, dan menjadikan PT. Mutiara Berlian Internasional sebagai tonggak kesuksesan dalam dunia industri.
Wakil Direktur Mutiara Berlian Group
Segala puji bagi Allah SWT, atas rahmat dan karunia-Nya Mutiara Berlian Grup dapat terus berkembang dan menghadirkan solusi terbaik bagi masyarakat melalui berbagai unit bisnis yang kami jalankan. Kami berkomitmen untuk memberikan produk dan layanan yang tidak hanya berkualitas tinggi, tetapi juga membawa keberkahan dan manfaat nyata bagi kehidupan. Di bawah naungan Mutiara Berlian Grup, kami memiliki beragam lini usaha: Agarillus sebagai produk herbal untuk menjaga kesehatan, ZYGO susu kambing etawa premium berpadu herbal, MB Digital Printing sebagai percetakan modern yang inovatif, serta MB Water yang menghadirkan air mineral isi ulang, air RO, dan air alkali berkualitas. Tidak hanya di bidang bisnis, kami juga mengabdikan diri dalam ranah sosial dan keagamaan melalui Yayasan Mutiara Berlian Barokah yang menaungi Masjid Al-Mubarok dan Pondok Tahfidzul Qur’an dengan program 300 hari hafalan. Harapan kami, Mutiara Berlian Grup dapat menjadi perusahaan yang senantiasa menghadirkan kebaikan, mengedepankan profesionalisme, serta memberi kontribusi positif bagi masyarakat luas. Kami percaya, dengan doa, kerja sama, dan dukungan semua pihak, cita-cita besar untuk membangun usaha yang bermanfaat dunia akhirat dapat terwujud.
Manager Operasional Mutiara Berlian Group
Sebagai Manajer Operasional di PT. Mutiara Berlian Internasional, saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim yang telah bekerja keras dalam menjalankan operasional perusahaan dengan lancar dan efisien. Keberhasilan kita tidak terlepas dari dedikasi dan kerja keras setiap individu di dalam tim. Mari kita terus tingkatkan kolaborasi, komunikasi, dan koordinasi di antara departemen untuk mencapai tujuan bersama. Dengan menjaga kualitas dan efisiensi operasional, kita akan mampu memberikan layanan terbaik kepada pelanggan dan mencapai keunggulan kompetitif. Ayo terus berinovasi dan beradaptasi dengan perubahan untuk menghadapi tantangan yang ada di industri ini. Saya percaya, dengan semangat pantang menyerah dan komitmen yang kuat, kita akan meraih sukses yang lebih besar lagi di masa depan.
Dokumentasi kegiatan Mutiara Berlian Group
Silakan hubungi kami untuk informasi lebih lanjut atau pertanyaan seputar produk dan layanan kami
Jl. Ahmad Yani 267 RT.1 Kel. Manahan Kec. Banjarsari Kota Surakarta (sebelah Barat Terminal Tirtonadi) Prov. Jawa Tengah 57139
(0271)8899199
info@mutiaraberlian.com